Perang Rusia-Ukraina, Erdogan Siap Bantu Selesaikan Konflik

Senin, 07 Maret 2022 - 12:00 WIB
click to zoom

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan melakukan percakapan telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin tentang perang Rusia-Ukraina yang sedang berlangsung dan apa yang harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah tersebut. “Turki siap membantu menyelesaikan situasi dengan “cara damai” sesegera mungkin,” kata Erdogan kepada Putin, seperti dikutip dari Anadolu Agency.

Baca juga: Presiden Rusia Vladimir Putin Jelaskan Alasan Serang Ukraina

“Gencatan senjata tidak hanya akan menyelesaikan masalah kemanusiaan tetapi juga memberikan kesempatan untuk menemukan solusi politik,” lanjut Erdogan. Menurut Erdogan , Turki melakukan kontak dengan pihak Ukraina dan negara-negara lain. Ia juga menambahkan bahwa pihaknya “akan melanjutkan upaya untuk negosiasi yang komprehensif.”

Baca juga: Pecah Rekor, S-400 Rusia Tembak Jatuh Jet Tempur Ukraina

Dalam percakapan telepon selama satu jam itu, Erdogan juga menyerukan gencatan senjata umum yang mendesak di Ukraina . Kedua kepala negara itu berbicara menjelang forum diplomatik di Turki pada 11-13 Maret yang akan dihadiri oleh Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dan mitranya dari Ukraina.

(sam)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!