Presiden Guinea Dikudeta dan Ditangkap Pasukan Khusus
Kudeta militer oleh pasukan khusus yang diwarnai tembakan besar-besaran pecah di Guinea , Minggu pagi waktu setempat. Presiden Alpa Conde dilaporkan telah ditangkap dan ditahan oleh unit elite militer tersebut.
Kehadiran militer secara besar-besaran dan baku tembak terjadi di ibu kota negara itu, Conakry. Media lokal melaporkan bahwa tembakan berat datang dari lingkungan kelas atas di Kaloum, Conakry, yang menampung istana kepresidenan dan gedung-gedung pemerintah lainnya.
BACA JUGA :
SOSOK BARADAR, CALON PEMIMPIN AFGHANISTAN YANG PALING DITAKUTI
929 RIBU TEWAS SELAMA 20 TAHUN PERANG MELAWAN TEROR AS
Tiga saksi mata lainnya mengatakan mereka melihat setidaknya dua warga sipil terluka oleh tembakan. Kudeta militer dilaporkan dipimpin oleh Letnan Kolonel Mamady Doumbouya, mantan legiuner Prancis dan komandan unit militer elite. Selengkapnya simak infografis.